Kenali Bahan Jersey Sebelum Anda Membeli

Kain Jersey Terbaik Malang

Apakah Anda memiliki baju olahraga berbahan jersey? Ya, bahan jersey memang seringkali digunakan sebagai bahan baju olahraga, tapi tahukah Anda bahwa kain ini juga sering digunakan untuk jenis pakaian lain?

Selain digunakan untuk kepeluan olahraga, ternyata bahan ini juga digunakan sebagai bahan pakaian muslim seperti kerudung dan gamis. Bahkan selain pakaian, bahan ini juga seringkali dijadikan sebagai bahan selimut.

Banyaknya jenis pakaian yang menggunakan kain inipun menjadikan bahan jersey memiliki banyak peminat. Namun, sebelum Anda memutuskan untuk membeli pakaian dengan kain ini, berikut beberapa kelebihan dan kekurangan kain jersey yang perlu Anda tahu.

Kelebihan dan Kekurangan Kain Jersey

Layaknya jenis bahan lain, bahan ini sering kita temui dan menjadi salah satu bahan yang banyak dijadikan pakaian. Kain yang adem memang menjadi salah satu keunggulan dari bahan ini, tak heran jersey sering digunakan sebagai kain untuk kaos.

Kelebihan Bagan Jersey

1. Tidak Mudah Kusut

Bahan jersey merupakan kain yang tidak mudah kusut. Bahkan kaos jersey bisa Anda kenakan tanpa perlu di setrika. Kelebihan ini bisa Anda manfaatkan apabila hendak bepergian.

Dengan membawa pakaian berbahan jersey, Anda tidak perlu membawa setrika dan tidak perlu khawatir pakaian akan kusut.

2. Banyak Pilihan Warna dan Tidak Mudah Pudar

Anda suka warna kalem? Atau Anda suka warna-warna yang berani? Tidak masalah, karena memiliki varian warna yang beragam. Mulai dari warna-warna terang hingga gelap, bahan ini memiliki banyak pilihan warna.

Selain itu, jersey juga dikenal sebagai bahan yang tidak mudah pudar. Jadi, Anda bisa menyimpan pakaian Anda lebih lama.

3. Mudah Dicuci

Salah satu hal yang mungkin Anda pertimbangkan dalam membeli sebuah bahan adalah saat pencucian. Beberapa bahan mungkin tidak tahan apabila dicuci dengan mesin cuci dan harus dicuci dengan tangan.

Namun, bahan ini bisa Anda cuci dengan mesin cuci tanpa perlu merasa khawatir bahan akan sobek atau terburai.

4. Nyaman dan Mampu Menyerap Keringat dengan Baik

Bahannya yang nyaman dan mampu menyerap keringat merupakan salah satu alasan mengapa sering dijadikan sebagai kain untuk kaos dan baju olahraga. Bahan jersey sepeda pun sekarang juga makin diminati.

5. Harga Terjangkau

Dibandingkan dengan jenis kain lain, bahan jersey memang memiliki harga yang relatif lebih murah. Jika sudah dijahit menjadi pakaian, harga jual baju pun menjadi lebih murah. Faktor inilah yang membuat bahan ini sering dibeli oleh konsumen.

Kekurangan Bahan Jersey

1. Bahannya Cukup Tipis

Karena mengutamakan kenyamanan dan keringanan, pakaian dengan bahan inipun cenderung tipis dan menerawang. Sifatnya yang jatuh pun sering membuat pakaian membuat lekuk tubuh.

Walaupun begitu, ada beberapa jenis jersey premium yang walaupun tipis, tetap tidak nerawang karena serat kainnya yang rapat.

2. Memiliki Bobot yang Berbeda-Beda

Jika dijadikan kaos, bahan ini cenderung ringan dan pas di badan. Namun, jika dijadikan gamis, adakalanya bahan ini cenderung berat. Terlebih lagi saat dicuci atau terkena air, bahan ini terasa lebih berat.

Untuk mengatasi kekurangan yang dimiliki bahan ini, Anda bisa memiliki bahan jersey premium. Apa saja itu?

Bahan Jersey Premium

Apa yang membedakan bahan premium dengan bahan pada umumnya?

1. Bahan Jersey Serena

Bahan premium yang satu ini seringkali digunakan oleh brand besar seperti Nike dan Adidas. Teksturnya yang padat tapi tetap lembut dan ringan menjadikan jersey serena banyak diminati.

Bahannya yang tipis dan ringan membuat jersey serena sering digunakan sebagai bahan dasar kaos olahraga. Selain itu, jenis ini juga menyerap keringat dan nyaman di kulit.

2. Bahan Jersey Korea

Jersey korea juga dikenal sebagai spandek atau ITY. Jika Anda ingin mencari warna yang kalem, Anda bisa mencoba jenis jersey ini. Jenis ini terkenal ringan, mengkilap dan tidak kasar saat menyentuh kulit.

Sebagai jenis kain terbaik, jersey korea pun memiliki harga yang lebih mahal jika dibandingkan jenis lainnya. Walaupun begitu, harga jersey ini sangat sebanding dengan kualitasnya.

3. Bahan Jersey Stella

Jenis ini memiliki bobot yang lebih berat daripada jenis lainnya. Hal ini membuat jenis ini lebih jatuh dan pas di badan. Memiliki tekstur yang licin dan mengkilap, jenis ini tak hanya dijadikan sebagai kaos olahraga, tapi juga sebagai bahan gamis atau rok.

Jika Anda sudah memutuskan untuk membeli kain ini, pastikan Anda memilih jersey yang berkualitas. Anda bisa mengecek kualitas bahan dengan menyentuhnya langsung. Bahan jersey yang bagus memiliki tekstur tidak kasar di kulit serta cenderung licin dan mengkilap.

Ngalam Konveksi menyediakan Jasa Konveksi Jersey Terbaik di Malang dan sekitarnya. Konsultasi bisa kontak kami langsung ya.

Leave a Reply