Mengenal Hakikat, Jenis, dan 7 Kelebihan Cotton Combed

Kelebihan Cotton Combed

Bagi pelaku usaha yang terjun dalam bisnis konveksi, nama kain cotton combed bukanlah nama asing. Kelebihan cotton combed yang mudah dirasakan pengaruhnya adalah alasannya.

Meski dikenal sebagai bahan baku kaos, faktanya penggunaan kain ini sangatlah beragam. Berbagai jenis produk jadi memilih kain yang satu ini sebagai bahan dasarnya. Sebut saja sarung bantal, sarung guling, selimut, bed cover, hingga celana.

Apa Itu Kain Cotton Combed?

Nama kain ini berasal dari bahasa Inggris. Terdiri dari dua buah kata, yakni cotton dan combed.
Cotton atau katun sendiri merupakan kain hasil proses rajutan yang memiliki bahan dasar berupa serat kapas. Sedangkan combed, dalam bahasa Inggris artinya adalah sisir atau sesuatu yang telah mengalami proses penyisiran.

Jadi, secara sederhana, bisa didefinisikan bahwa kain ini adalah kain rajutan dengan bahan dasar serat kapas yang melalui proses penyisiran.

Jenis Kain Cotton Combed

Ketika Anda mulai mencari kain ini dipasaran, mungkin Anda akan dibingungkan dengan angka seperti 20s, 30s, dan sebagainya. Lantas cotton combed 30s artinya apa? Apa pula arti angka lainnya?

Angka-angka tersebut hakikatnya menunjukan tebal serta tipisnya ukuran rajutan kain. Makin tinggi angka yang melekat pada tipe kain, maka makin tipis kainnya. Berikut jenis-jenis yang beredar dipasaran dari yang paling tipis hingga paling tebal:

  • Katun combed 40s
  • Katun combed 30s
  • Katun combed 24s
  • Katun combed 20s

Dari sekian jenis kain tersebut, ukuran 30s bisa dibilang menjadi yang paling favorit. Meskipun demikian, bukan berarti yang lain sepi peminat. Luas dan beragamnya demografi dan situasi geografis Indonesia, menjadikan setiap kain punya pangsa pasarnya tersendiri.

Kelebihan Cotton Combed

Kelebihan dan kekurangan cotton combed adalah perkara yang sering dipertanyakan. Berkaitan dengan kelebihan, setidaknya ada 7 kelebihan yang perlu Anda ketahui.

Apa saja? Berikut penjelasannya:

1. Membuat Penggunanya Adem

Di beberapa daerah yang suhunya biasa hangat hingga panas, pakaian adem sangat diperlukan. Nah, kain yang sedang dibahas ini punya karakter yang cocok untuk masalah ini.

Serat kapas dan polyester yang menjadi bahan baku kain ini menjadi faktor utama yang menjadikan kain ini memberi efek adem.

2. Punya Daya Serap yang Bagus

Anda tahu kapas kan? Kenal juga kan dengan karakteristiknya? Ya, salah satunya punya kemampuan untuk menyerap air.

Nah, karena bahan kain ini berasal dari serat kapas, maka ia juga punya kemampuan menyerap air. Meski jelas tak sebagus kapas asli, tapi kemampuan penyerapan yang dimilikinya cukup bagus.

Orang yang memakai pakaian berbahan dasar kain ini tak perlu risau dengan gangguan keringat. Keleluasaan dalam menjalankan kegiatan bisa didapat.

3. Punya Tekstur yang Lembut

Salah satu faktor yang membuat pakaian nyaman digunakan adalah karakter tekstur kainnya. Untuk urusan ini, katun combed menawarkan kenyamanan dalam tekstur.

Teksturnya yang lembut menjadikannya nyaman bersentuhan langsung dengan area kulit tubuh Anda. Tak ada gangguan geli atau gatal yang dimungkinkan muncul dari pakaian.

Kelebihan ini didapatkan dari proses penyisiran serat yang dilakukan sebelum produksinya selesai. Proses ini menjamin kain ini punya tekstur lembut.

4. Relatif Kuat, Tidak Gampang Robek

Pertanyaan lain yang sering muncul, bahan cotton combed melar atau tidak? Pada dasarnya ini sangat bergantung pada cara merawatnya.

Namun satu hal yang dipastikan, jika perawatannya benar, kain ini tergolong kuat sehingga tak mudah robek. Dengan demikian, penggunaannya cenderung lebih awet. Jadi, meskipun lebih mahal dari kain katun jenis lainnya, garansi lebih awet ini bisa jadi pertimbangan.

5. Tidak Memicu Iritasi dan Alergi

Sebagian kain punya potensi untuk menghasilkan alergi atau iritasi jika bersentuhan dengan kulit. Jelas ini sesuatu yang beresiko bagi pemakainya.

Namun, kain katun yang kita bahas ini dijamin aman bagi kulit. Resiko semacam itu bisa dihindari.
Alasannya, karena dalam proses pembuatannya kain ini tak melibatkan bahan-bahan kimia yang berbahaya.

6. Mudah Disablon dan Tidak Mudah Luntur

Anda bisa cek sendiri, bahwa kain utama pilihan distro-distro umumnya adalah cotton combed. Kebutuhan akan desain kaos menjadi alasannya.

Permukaannya yang rata menjadikan kain ini sangat mudah jika disablon. Hasil sablonnya jadi bagus dan sesuai harapan. Selain itu, kain ini juga cenderung tidak mudah luntur warnanya.

7. Hanya Punya Sedikit Kelemahan

Setiap jenis kain memang punya kelebihan dan kelemahannya masing-masing. Namun, yang menarik adalah kain ini hanya punya sedikit kekurangan.

Diantara kekurangan utamanya adalah mudah dihinggapi jamur jika disimpan di tempat lembab. Selain itu, mudah rusak jika Anda merendamnya di air dengan detergen dalam waktu yang lama. Namun, kekurangan ini bisa diatasi dengan perawatan yang baik.

Demikianlah penjelasan tentang kelebihan cotton combed serta jenis-jenisnya. Semoga menambah wawasan Anda dalam dunia konveksi.

Leave a Reply